Selasa, 22 Februari 2022

IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BELAJAR JALUR MANDIRI

Assalamualaikum, wa rahmatullahi wa barakaatuh 


Selamat pagi bapak ibu dan kawan kawan guru yang berbahagia 😃

Jika sebelumnya bapak/ibu sudah membaca informasi terkait Kurikulum Merdeka (Klik untuk membaca) Maka dalam postingan kali ini saya menambahkan informasi lanjutan terkait Kurikulum Merdeka Belajar

Kemendikburistek memberikan keleluasaan kepada satuan Pendidikan untuk menentukan pilihan dalam melaksanakan Impelementasi Kurikulum Merdeka.


Ada 3 pilihan Implementasi Kurikulum Merdeka Jalur Mandiri yang bisa anda pertimbangkan untuk diikuti:

1. Mandiri Belajar 

Pilihan yang memberikan kebebasan kepada satuan Pendidikan saat menerapkan kurikulum Merdeka beberapa bagian dan prinsip Kurikulum Merdeka, tanpa mengganti kurikulum satuan pendidikan yang sedang diterapkan pada satuan pendidikan PAUD, kelas 1, 4, 7 dan 10.


2. Mandiri Berubah 

Pilihan yang memberikan keleluasaan kepada satuan Pendidikan saat menerapkan kurikulum merdeka dengan menggunakan perangkat ajar yang sudah disediakan pada satuan pendidikan PAUD, kelas 1, 4, 7 dan 10.


3. Mandiri Berbagi

Pilihan yang memberikan keleluasaan kepada satuan Pendidikan dalam menerapkan kurikulum merdeka dengan mengembangkan sendiri berbagai perangkat ajar pada satuan pendidikan PAUD, kelas 1, 4, 7 dan 10.


Untuk selanjutnya silakan kunjungi laman:

https://kurikulum.gtk.kemdikbud.go.id/

Informasi Umum Kurikulum Merdeka:

Kurikulum.kemdikbud.go.id

Tutorial pendaftaran Implementasi Kurikulum Merdeka:

https://bit.ly/IKM-1

Sekian terima kasih, dan salam MERDEKA!!

#MerdekaBelajar

#KurikulumMerdeka

#ImplementasiKurikulumMerdeka

Posting Komentar